Klasemen Medali ASEAN Para Games 2023: Indonesia Lampaui Target Medali

Pesepak bola Indonesia Yahya Hernanda (tengah) menggiring bola dibayangi pesepak bola Myanmar Aung Nge (kiri) pada semifinal sepak bola CP ASEAN Para Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (7/6/2023). Indonesia melaju ke final setelah mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1. ANTARA FOTO/Zabur Karuru/aww.

INFODENPASAR, Jakarta (07/06/2023) – Indonesia semakin kokoh di puncak klasemen perolehan medali ASEAN Para Games 2023 Kamboja usai menambah pundi-pundi medali secara total keseluruhan 315 medali.

Dilansir dari laman resmi ASEAN Para Games 2023 Kamboja hingga pukul 22.45 WIB, tim Merah Putih meraup 128 medali emas, 118 medali perak dan 69 medali perunggu.

Kontingen Merah Putih telah melampaui target yang ditetapkan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang menargetkan 121 medali emas di Para Games Kamboja 2023.

Indonesia mendulang emas melalui cabang olahraga melalui kontingen andalan di cabang olahraga para atletik seperti Partin Muslihin (Mens 200M T44), Nur Ferry Pradana (Mens 200M T47), Priyano Marta Sarwan (Mens discuss F46), Figo Saputra (Mens 200M T46), Famini Dulwahid (Womens Discus f56), Ruli Al Kahfi Mubaron (Mens 200M TII), Eko Saputra (Mens 200M T12), Saptoyogo Purnomo (Mens 200M T37/36), Marcelino Michael (Mens discus F12), tim Indonesia (Mens 4X400M T42-47).



Lalu medali emas juga banyak dipersembahkan melalui cabor para swimming yang diraih oleh kontingen Zaki Zulkarnain (Mens butterfly S9), Fajar Nur Hadianto (Mens breaststroke SB4), Muhd Gerry Pahker (Mens breaststroke 100M SB 6), Jendi Pangabean (Mens 200M im sm9), tim Indonesia (Mens 4x100M freestyle 49 pts relay).

Di Para Power Lifting ada Atmaji Priambodo (Mens up to 97 Kg best lift, Mens up yo 97 Kg total lift), Ni Nengah Widiasih (Womens up to 86 Kg best lift, Womens up to 86 Kg total lift), Sriyanti (Womens over 86 Kg best lift, Womens over 86 Kg total lift).

Untuk cabang olahraga voli, Tim putri cabang olahraga sitting volley ball telah mendulang emas. Lalu di cabang olahraga catur kontingen Indonesia juga panen medali emas melalui tim putra Para Chess mens tim standard chess V1-B1, tim putra Para Chess mens tim standard PI, tim putri Para Chess womens tim standard chess VI B2/B3, Tirto (Mens individual standard chess PI), Prasetyo Fitrianto (Mens individual standard chess VI-BI).

Perolehan ini membuat Indonesia kokoh di puncak klasemen, sementara di peringkat kedua Thailand berhasil mengumpulkan 98 emas dan Vietnam yang berada di peringkat ketiga dengan perolehan 60 emas. Sedangkan tuan rumah Kamboja berada di urutan kedelapan dengan total emas sebanyak tiga medali.

Berikut update klasemen perolehan medali ASEAN Para Games 2023 Kamboja;

NoNegaraEmasPerakPerungguTotal medali
1.Indonesia12811869315
2.Thailand968762245
3.Vietnam605275187
4.Malaysia423525102
5.Filipina27303996
6.Myanmar13211650
7.Singapura10141135
8.Kamboja9193664
9.Brunei3328
10.Timor Leste2046
11.Laos0189
 


Oleh : Fajar Satriyo
Editor : Teguh Handoko

Kantor Berita ANTARA